NewsHukum & KriminalPeristiwa

Breaking News, Mobil Plat Merah Milik Pemkab Sumenep Diduga Serempet Honda Beat

1162
×

Breaking News, Mobil Plat Merah Milik Pemkab Sumenep Diduga Serempet Honda Beat

Sebarkan artikel ini
mobil dinas milik Pemkab Sumenep berjenis Toyota HIACE dengan No Pol M 7016 VP yang diduga serempet pengendara sepeda motor honda beat
Foto:mobil dinas milik Pemkab Sumenep berjenis Toyota HIACE dengan No Pol M 7016 VP yang diduga serempet pengendara sepeda motor honda beat

SUMENEP, seputarjatim.com-Sebuah mobil dinas milik Pemkab Sumenep berjenis Toyota HIACE dengan No Pol M 7016 VP diduga serempet pengendara sepeda motor honda beat No Pol M 3271 WM di Desa Daramista, Kecamatan Lenteng, Kabupaten Sumenep, Madura. Jumat (28-04-2023).

Belum diketahui pasti Kejadian naas tersebut, namun menurut saksi mata dilapangan menyebutkan, mobil milik pemkab Sumenep yang berisikan ibu-ibu tersebut melaju dari arah barat menuju ke timur,sedangkan pengendara sepeda motor beat tersebut diduga hendak menyalip hingga terjadilah gesekan yang menyebabkan pengemudi sepeda motor beat tersebut terjatuh.

Baca Juga :  Karang Taruna Sumenep Jadi Potensi Besar dalam Berbagai Program Pembangunan Desa
TimePhoto 20230428 112721
seputarjatim. com

“kejadian pastinya saya kurang jelas karena posisi saya sekitar 50m dari kejadian, namun yang jelas Mobil dan sepeda motor tersebut sama-sama dari arah barat ke timur dan tiba-tiba terjadi tabrakan,” ucapnya yang meminta namanya jangan di publish.

Baca Juga :  Belasan Motor Brong Diamankan
Sepeda motor korban
Foto:Sepeda motor korban

Pantauan dilokasi, saat ini korban yang belum diketahui identitasnya tersebut sudah di evakuasi menggunakan mobil milik pemkab Sumenep berjenis toyota kijang untuk mendapatkan perawatan secara intensif.

Hingga berita ini tayang belum ada keterangan resmi, baik dari pihak kepolisian maupun pihak Pemerintah Kabupaten Sumenep. (Bam)

Tinggalkan Balasan