Gowes Kemanusiaan Peringati HUT Lantas ke-64

Tak Berkategori62 Dilihat

BLITAR, seputarjatim.com Puncak Hari Ulang Tahun (HUT) Lalu-lintas ke 64, jajaran kepolisian Polres Blitar melakukan gowes kemanusiaan bersama club gowes dan awak media, Kamis, 19/09/2019. “Di hari ulang tahun lalu lintas kita menyasar saudara-saudara kita untuk tertib berlalulintas, tajuknya gowes kemanusiaan,” jelas Kapolres Blitar AKBP. Anissullah M. Ridha.

Baca Juga :  Pelantikan Pengurus Karang Taruna Sukodadi Lamongan

Gowes diberangkatkan langsung oleh Kapolres Blitar AKBP. Anissullah M. Ridha dari mapolres Blitar, dengan rute Desa Jajar, Desa Kotes, Desa Sumberagung, Desa Kendalrejo dan finish di Mapolres dengan jarak tempuh sejauh 20 Km.

Sesampainya di kantor Desa Kotes Kecamatan Gandusari, Kapolres Blitar bersama anggota membagikan sembako kepada 30 warga kurang mampu. “Kita memberikan sedikit sembako kepada masyarakat dari hasil yang dikumpulkan oleh anggota kepada warga kurang mampu,” imbuhnya.

Baca Juga :  Polda Jatim: 11 Pelaku Praktik Aborsi DPO

Uniknya, seluruh peserta gowes kemanusiaan mengenakan kaos bertuliskan himbauan tertib berlalulintas. Seperti tulisan gunakan helm SNI, jaga batas kecepatan kendaraan dan himbauan tertib berlalu-lintas lainnya. (nug/red)

Komentar