SUMENEP, seputarjatim.com-Untuk menyelamatkan generasi muda pada bahaya narkoba, Moch. Azis salah satu Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Jawa Timur menggelar Workshop bahaya narkoba bagi pemuda dengan tema “Pemuda Hebat Tanpa Narkoba”. Sabtu (26-08-2023).
Kegiatan yang diselenggarakan di Kabupaten Sumenep tersebut di ikuti puluhan generasi muda dan dibuka langsung oleh Moch. Azis selaku inisiator kegiatan ini.
Pantauan dilokasi acara, selama kegiatan berlangsung, para peserta mendapatkan materi dari beberapa narasumber salah satunya dari BNNK Sumenep serta akademisi dari Universitas Bahaudin Mudhari.
Menurut Moch. Azis, Generasi muda adalah calon pemimpin dan penerus bangsa. Karenanya jangan sampai pikiran-pikiran generasi muda Indonesia dirusak narkoba. Semua elemen masyarakat harus melawan dan memberantas narkoba yang kini menyasar berbagai kalangan.
“Workshop dan sosialisasi Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan Narkotika. Ini adalah acara rutin dari sekretariat DPRD Provinsi Jawa Timur, yang memang punya program ini dan melibatkan panitia lokal,” jelasnya saat ditemui media seputarjatim.com usai acara.
Politisi Partai Amanat Nasional asal Kabupaten Bangkalan ini mengajak semua elemen masyarakat untuk mengobarkan jihad melawan narkoba. Salah satunya adalah menyelamatkan bangsa dari jeratan narkoba.
“Info yang saya terima, Pulau Madura masuk wilayah merah darurat narkoba, untuk itu kami DPRD Provinsi Jawa Timur, akan support penuh baik itu dari BNN maupun pihak kepolisian, agar peredaran barang haram tersebut tidak merambah generasi muda,” pungkasnya. (Bam)