Sumenep,Seputarjatim.com,-Pemerintah Desa (Pemdes) Torbang, Kecamatan Batuan, Kabupaten Sumenep, Madura, salurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD) di tengah PPKM Darurat yang kembali diperpanjang oleh pemerintah.
Penyaluran bantuan tersebut dilaksanakan di kantor desa setempat kepada sejumlah keluarga penerima manfaat dengan tetap mematuhi prokes yang ketat. Selasa (3-8-2021)
Pantauan media ini dilokasi, Penyaluran BLT-DD tersebut dihadiri oleh beberapa unsur, di antaranya Bintara Pembina Desa (Babinsa), Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Babinkantibmas), Kepala Desa Torbang beserta Perangkat Desanya, perwakilan Forpincam Batuan dan pihak bank BPRS.
Kepala Desa Torbang, Muzanni, S.Pd mengatakan untuk penyaluran BLT-DD tahap ke tujuh ini disalurkan kepada 35 penerima manfaat dengan nominal Rp.300.000 per KPM.
“Ada 35 KPM yang insya Allah dari 35 KPM tersebut betul-betul tepat sasaran. Artinya KPM memang keluarga yang benar-benar membutuhkan bantuan di tengah pandemi Covid-19 seperti sekarang, “jelasnya.
Pihaknya berharap, bantuan yang bersumber dari Dana Desa ini bisa digunakan masyarakat khususnya warga Torbang untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari utamanya pada masa-masa sulit seperti saat ini.
“Semoga bantuan ini bisa meringankan beban mereka, apalagi saat ini masa PPKM darurat yang mengharuskan masyarakat mengurangi aktivitasnya, guna bisa memutus mata rantai penyebaran covid-19,” ungkap dia.
Tarahir dirinya tidak bosan-bosan selalu berpesan dan menghimbau kepada masyarakat untuk tetap mengikuti Protokol Kesehatan yang telah ditetapkan Pemerintah, yakni dengan cara 5M.
“Semoga wabah ini cepat berlalu dan masyarakat bisa beraktivitas seperti sediakala,” pungkasnya. (Bambang)