Pendidikan

Kades Marengan Daya Ajak Mahasiswa Unija Kampanye Bersih Lingkungan

×

Kades Marengan Daya Ajak Mahasiswa Unija Kampanye Bersih Lingkungan

Sebarkan artikel ini
IMG 20230806 WA0022
Foto Istimewa

SUMENEP, seputarjatim.com- Puluhan mahasiswa Universitas Wiraraja Sumenep melakukan kegiatan bersih Minggu bersama Kepala Desa Marengan Daya Untung Sugiono. Kegiatan ini digelar sebagai kampanye lingkungan bersih sekaligus menyambut perayaan HUT RI ke 78.

“Ini gerakan bersih. Mahasiswa KKN Unija sengaja saya libatkan untuk ikut bersih-bersih Dusun Perumahan. Mulai dari pintu masuk sampai ke taman-taman,” terang Untung Sugiono, Minggu (5/8/2023).

Baca Juga :  UNIBA Madura Ajak Masyarakat untuk Tak Terpengaruh dengan Kabar yang Belum Terkonfirmasi

Menurut Untung, pihaknya juga mengajak mahasiswa melihat langsung bank sampah Mawar milik Desa Marengan Daya, yang selama ini menjadi lokasi pengelolaan sampah ramah lingkungan.

“Dosen pembimbing dari Unija juga antusias dengan gerakan bersih ini. Kami harapkan kedatangan mahasiswa ini nantinya memberi masukan penting untuk Desa Marengan Daya, khususnya dalam tata kelola sampah yang lebih baik,” pungkas Untung Sugiono. (red)

Baca Juga :  Siswa Smeksa Sumenep Luncurkan 57 Video dan Logo UMKM

Tinggalkan Balasan