SUMENEP, seputarjatim.com–Pemerintah Desa (Pemdes) Mandala Kecamatan Rubaru, Kabupaten Sumenep, Madura melalui Sekretaris Desa buka suara terkait pelaksanaan perbaikan jalan yang menggunakan dana swadaya masyarakat Dusun Karang RT 09 RW 04 yang menelan biaya kurang lebih 85 Juta Rupiah.
Menurut Sekdes Mandala, perbaikan jalan di Dusun Karang RT 09 RW 04 Desa Mandala tersebut sebenarnya sudah masuk Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) tahun 2023 untuk dilaksanakan di tahun 2024.
“Perlu kami pertegas lagi, bahwa kami setiap tahun sudah melaksanakan Musdes, nah pada saat acara Musdes tersebut semua usulan warga kita tampung, namun tidak semua usulan itu ter cover, tergantung kemampuan keuangan desa, itu juga berlaku untuk desa seluruh Indonesia,” ucap Rofiq.
Masih kata Rofiq, pekerjaan yang sudah masuk di APBDes 2023 dipastikan akan dikerjakan di tahun 2024, bahkan pihaknya sudah melakukan pengukuran di beberapa titik lokasi, termasuk di Dusun Karang RT 09 RW 04 desa setempat.
“Perbaikan jalan atau pengaspalan di Dusun Karang akan dilaksanakan tahun 2024 serta beberapa titik lainnya,” terangnya.
Rofiq menegaskan, setiap ada keluhan dari masyarakat pemdes Mandala selalu berikan bantuan dan solusi, termasuk perbaikan jalan rusak, baik secara langsung dari anggaran pribadi, maupun melalui program yang dianggarkan Pemdes Mandala.
“Tiap ada keluhan kita tetap akan bantu mencarikan solusi, termasuk terkait kerusakan jalan, untuk yang perbaikan jalan tersebut sebelumnya memang tidak ada konfirmasi dan musyawarah ke Pemdes, tiba-tiba buming di pemberitaan, itu yang sangat kami sesalkan,” ungkapnya.
Terakhir Rofiq berharap, kepada warga Mandala khususnya, untuk tidak menerima begitu saja atau secara sepihak setiap informasi yang bergulir di masyarakat. Namun, akan lebih baik langsung bertanya atau konfirmasi ke pihak Pemdes Mandala.
“Ini tahun politik, masyarakat jangan mau di adu domba, kami Pemdes Mandala adalah orang tua masyarakat Mandala, tidak mungkin kami selaku orang tua akan menelantarkan anaknya sendiri, ayo duduk bareng kami Pemdes Mandala 24 jam siap melayani warga Desa Mandala,” pungkasnya. (Bam)