Kapolda Jatim Kunjungi Terminal Arya Wiraraja Sumenep, Pastikan Arus Balik Lancar dan Aman

- Redaksi

Selasa, 8 April 2025 - 14:11 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MEMANTAU: Kapolres Sumenep AKBP Henri Noveri (kiri) dan Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo (kanan) mendampingi Kapolda Jatim Irjen. Pol. Nanang Avianto (tengah) saat mengunjungi Terminal Arya Wiraraja Sumenep (SandiGT - Seputar Jatim)

MEMANTAU: Kapolres Sumenep AKBP Henri Noveri (kiri) dan Bupati Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo (kanan) mendampingi Kapolda Jatim Irjen. Pol. Nanang Avianto (tengah) saat mengunjungi Terminal Arya Wiraraja Sumenep (SandiGT - Seputar Jatim)

SUMENEP, Seputar Jatim – Kepala Kepolisian Daerah Jawa Timur (Kapolda Jatim), melakukan kunjungan ke Terminal Arya Wiraraja Sumenep, Madura, Jawa Timur.

Kedatangannya ntuk memantau langsung arus balik Lebaran 2025, dan memastikan bahwa pergerakan masyarakat yang kembali pada tempat perantauan atau daerah lain berjalan dengan aman dan lancar.

“Alhamdulillah, semua berjalan lancar. Secara umum, di Jawa Timur, arus balik berlangsung dengan baik,” kata Kapolda Jatim Irjen. Pol. Nanang Avianto, di Sumenep. Selasa (8/4/2025)

Tahun ini, lanjut dia, terjadi tren penurunan dalam kecelakaan lalu lintas, pelanggaran, dan kriminalitas, sehingga hal ini menunjukkan bahwa masyarakat semakin sadar akan pentingnya keselamatan dan kenyamanan dalam perjalanan.

Baca Juga :  DLH Sumenep Olah Sampah Jadi Energi Alternatif, 15 Ton Siap Dikirim ke PT SBI Tuban

Lanjut ia menegaskan, pentingnya keselamatan bagi para pemudik, khususnya bagi para pengemudi.

Dengan begitu, i mengimbau agar para sopir tidak terburu-buru dan lebih mengutamakan keselamatan.

“Jangan sampai masyarakat yang mudik dengan selamat mengalami masalah saat perjalanan balik. Keselamatan adalah yang utama,” tegasnya.

Selain memastikan kelancaran arus balik, ia juga memantau Operasi Ketupat yang telah berlangsung yang dibantu oleh TNI dan berbagai pemangku kepentingan lainnya.

“Kami akan terus melakukan pemantauan hingga seluruh arus balik benar-benar tuntas, sehingga masyarakat dapat kembali ke aktivitas rutinnya dalam kondisi yang baik,” tegasnya.

Terkait pemilihan Sumenep sebagai lokasi kunjungan, ia menyebutkan, bahawa Pulau Madura menjadi salah satu titik penting dalam arus balik karena merupakan daerah yang banyak dilalui pemudik sebelum masuk ke Surabaya.

Baca Juga :  Dugaan Aksi Penipuan Resahkan Ponpes di Sumenep, Achmad Fauzi Wongsojudo: Tidak akan Mentolerir Siapapun yang Mencatut Nama Saya

“Kami ingin memastikan bahwa di seluruh titik pergerakan pemudik, baik dari Banyuwangi, Ngawi, Malang, hingga Madura, semuanya berjalan lancar dan aman,” bebernya.

“Dengan upaya pemantauan yang terus dilakukan, diharapkan arus balik di Jawa Timur dapat berlangsung dengan tertib dan aman bagi seluruh masyarakat,” imbuhnya. (Sand/EM)

*

Follow WhatsApp Channel seputarjatim.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Di Balik Pencitraan SPPG Rubaru, Anak Sekolah Diduga Dijadikan Uji Coba MBG
MBG dari SPPG Pakamban Laok 2 Picu Diare Siswa, Wali Murid Takut Melapor
Desa Meddelan Diguncang Dugaan Korupsi hingga Proyek Siluman, Tokoh Pemuda Ancam Audiensi Camat Lenteng
Klarifikasi Kepala SPPG Jambu Berbelit, Sertifikat Wajib MBG Terbukti Belum Lengkap
Proyek Jalan Gelap di Desa Meddelan, Camat Lenteng Pilih Diam
Achmad Fauzi Wongsojudo Lantik Lima Komisioner KI Sumenep Periode 2025–2029
Dugaan Korupsi BUMDes, Kades Meddelan Pilih Tutup Mulut dan Blokir WhatsApp Wartawan
Tumpahan CPO Cemari Laut Gili Iyang Sumenep, Minyak Tongkang Capai Bibir Pantai

Berita Terkait

Selasa, 27 Januari 2026 - 17:27 WIB

Di Balik Pencitraan SPPG Rubaru, Anak Sekolah Diduga Dijadikan Uji Coba MBG

Selasa, 27 Januari 2026 - 16:12 WIB

MBG dari SPPG Pakamban Laok 2 Picu Diare Siswa, Wali Murid Takut Melapor

Senin, 26 Januari 2026 - 09:43 WIB

Desa Meddelan Diguncang Dugaan Korupsi hingga Proyek Siluman, Tokoh Pemuda Ancam Audiensi Camat Lenteng

Minggu, 25 Januari 2026 - 16:00 WIB

Klarifikasi Kepala SPPG Jambu Berbelit, Sertifikat Wajib MBG Terbukti Belum Lengkap

Sabtu, 24 Januari 2026 - 20:22 WIB

Proyek Jalan Gelap di Desa Meddelan, Camat Lenteng Pilih Diam

Berita Terbaru