Home / Tak Berkategori

ESDA Sumenep: Pelanggaran Distribusi BBM-LPG Masih Banyak Ditemui

- Redaksi

Rabu, 30 September 2020 - 13:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suasana rapat di Aula Arya Wiraraja. (Mg2/red)

Suasana rapat di Aula Arya Wiraraja. (Mg2/red)

SUMENEP, seputarjatim.com- Pemerintah Kabupaten Sumenep melalui Bagian ESDA terus melakukan sosialisasi untuk mencegah praktek curang distribusi BBM-LPG bersubsidi.

Seperti yang digelar dalam rapat yang digelar di Aula Arya Wiraraja, kantor Pemkab Sumenep, Rabu, 30/09/2020. Untuk menjelaskan pola distribusi yang benar, Bagian ESDA Sumenep turut mengundang Pertamina, Polres Sumenep, camat, dan perwakilan pengusaha BBM dan LPG 3 KG.

“BBM masih banyak yang penyalurannya melanggar. Termasuk LPG 3 KG. Untuk itu kita memberikan pemahaman kepada masyarakat soal aturan mainnya,” kata Muhammad Sahlan, Kepala ESDA Pemkab Sumenep kepada wartawan.

Baca Juga :  Petugas Satlantas Polresta Sidoarjo Larang Penjualan Knalpot Brong

Pemkab Sumenep menurut Sahlan telah berulangkali turun ke lapangan untuk mengawasi distribusi BBM dan LPG Subsidi secara langsung.

“Intinya pembelian BBM subsidi kepada selain yang berhak itu dilarang. Termasuk membeli bensin dengan jerigen,” tegasnya.

Dalam waktu dekat, menurut Sahlan akan dibangun sejumlah Pertashop di sejumlah wilayah di Sumenep.

“Pertashop ini menjadi agen BBM dan LPG yang resmi dan diakui pertamina,” imbuhnya.

Baca Juga :  Polres Sumenep Gelar Apel Operasi Lilin Semeru

Salah satu yang menjadi perhatian ESDA Sumenep adalah cara bongkar muat LPG 3 KG yanh dilakukan di Pelabuhan Kalianget. Dalam prakteknya menurut Sahlan, para pekerja pelabuhan seringkali melempar tabung LPG 3 KG ke dalam perahu.

“Melempar tabung ini berbahaya dan dilarang. Cuma para pekerja tetap melakukan itu. Makanya kedepan hal ini juga akan kita sosialisasikan,” pungkas Sahlan. (Mg3/red)

 

Follow WhatsApp Channel seputarjatim.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Di Balik Pencitraan SPPG Rubaru, Anak Sekolah Diduga Dijadikan Uji Coba MBG
MBG dari SPPG Pakamban Laok 2 Picu Diare Siswa, Wali Murid Takut Melapor
Desa Meddelan Diguncang Dugaan Korupsi hingga Proyek Siluman, Tokoh Pemuda Ancam Audiensi Camat Lenteng
Klarifikasi Kepala SPPG Jambu Berbelit, Sertifikat Wajib MBG Terbukti Belum Lengkap
Proyek Jalan Gelap di Desa Meddelan, Camat Lenteng Pilih Diam
Achmad Fauzi Wongsojudo Lantik Lima Komisioner KI Sumenep Periode 2025–2029
Dugaan Korupsi BUMDes, Kades Meddelan Pilih Tutup Mulut dan Blokir WhatsApp Wartawan
Tumpahan CPO Cemari Laut Gili Iyang Sumenep, Minyak Tongkang Capai Bibir Pantai

Berita Terkait

Selasa, 27 Januari 2026 - 17:27 WIB

Di Balik Pencitraan SPPG Rubaru, Anak Sekolah Diduga Dijadikan Uji Coba MBG

Selasa, 27 Januari 2026 - 16:12 WIB

MBG dari SPPG Pakamban Laok 2 Picu Diare Siswa, Wali Murid Takut Melapor

Senin, 26 Januari 2026 - 09:43 WIB

Desa Meddelan Diguncang Dugaan Korupsi hingga Proyek Siluman, Tokoh Pemuda Ancam Audiensi Camat Lenteng

Minggu, 25 Januari 2026 - 16:00 WIB

Klarifikasi Kepala SPPG Jambu Berbelit, Sertifikat Wajib MBG Terbukti Belum Lengkap

Sabtu, 24 Januari 2026 - 20:22 WIB

Proyek Jalan Gelap di Desa Meddelan, Camat Lenteng Pilih Diam

Berita Terbaru