Vaksinasi Sasar Anak Sekolah Dasar, Wabup Sumenep Minta Peran Serta Orang Tua Murid

- Redaksi

Kamis, 3 Februari 2022 - 15:52 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SUMENEP, seputarjatim.com–Pemerintah Kabupaten Sumenep melalui Dinas Kesehatan, menargetkan program vaksinasi COVID-19 bagi anak usia 6 sampai 11 tahun sebanyak 98 ribu siswa Sekolah Dasar sederajat baik negeri maupun swasta.

Wakil Bupati Sumenep, Hj. Dewi Khalifah, SH, MH, M.Pd.I mengatakan, program vaksinasi anak bisa mencapai target dengan adanya dukungan semua elemen terutama peran aktif orang tua siswa memberikan izin anaknya untuk divaksin.

“Kami harapkan orang tua atau wali murid memberikan dukungan program vaksin anak ini, supaya berjalan lancar dan mencapai target, karena vaksinasi COVID-19 untuk kesehatan serta meningkatkan imun sebagai upaya mencegah penularan COVID-19,” jelas Wakil Bupati (Wabup) di sela-sela serbuan vaksin COVID-19 bagi anak usia 6 hingga 11 tahun, di SDN Marengan Daya I Kecamatan Kota Sumenep, Kamis (03/02/2022).

Pada sisi lain, orang tua atau walid murid ikut menyosialisasikan kepada masyarakat bahwa anaknya setelah divaksin COVID-19 tidak ada efek samping, sehingga masyarakat tidak ragu untuk memvaksin anak-anaknya.

Baca Juga :  Wathan Ucapkan Selamat HUT RI Ke-77: Jadikan Momentum Bangkit Dari Segala Keterpurukan

“Orang tua siswa menginformasikan kalau vaksin COVID-19 aman dan halal supaya tidak ada keraguan bagi orang tua siswa untuk memvaksin anaknya dosis satu hingga dua,” terang Wabup Dewi Khalifah.

Di tempat yang sama, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Sumenep, Agus Dwi Saputra mengatakan, program vaksin anak usia 6 hingga 11 tahun telah dilaksanakan di dua Sekolah Dasar (SD) Negeri yakni di SDN Parsanga IV dan SDN Marengan Daya 1.

Baca Juga :  Undang Penambang, ESDA Sosialisasikan Regulasi

Berdasarkan data, jumlah siswa yang telah divaksin di SDN Marengan Daya 1 sebanyak 60 anak sedangkan SDN Parsanga 4 sekitar 40 anak.

“Yang jelas, kami telah mengeluarkan Surat Edaran (SE) kepada kepala sekolah SD sederajat di jajarannya, untuk menyosialisasikan program vaksinasi anak kepada orang tua siswa bersama empat pilar Tim COVID-19 di setiap wilayahnya,” tuturnya.

Sementara Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sumenep, Agus Mulyono menambahkan, pihaknya telah berkoordinasi dengan instansi terkait untuk melaksanakan program vaksin anak di setiap sekolah secara bertahap.

“Kami sudah menyiapkan persediaan vaksin untuk program vaksin anak usia 6 hingga 11 tahun, sehingga tidak perlu khawatir karena stocknya aman,” pungkasnya.(Eka/Bam)

Follow WhatsApp Channel seputarjatim.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Tak Henti Berbenah, RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep Mantapkan Diri sebagai Rumah Sakit Rujukan Humanis
RS BHC Sumenep Resmi Layani BPJS Kesehatan, Hadirkan Pojok Mobile JKN untuk Permudah Administrasi Pasien
Modernisasi Layanan dan SDM, RSUD Moh Anwar Sumenep Siap Jadi Rumah Sakit Rujukan Andal
RSUD Moh. Anwar Sumenep Dipercaya Jadi Pusat Medical Check Up Pejabat Daerah
Kasus Super Flu Masih Nol di Sumenep, Dinkes P2KB Perketat Pengawasan
Hadapi Musim Pancaroba, Dinkes P2KB Sumenep Gencar Lakukan Edukasi Cegah DBD
5 Inovasi Unggulan RSUD Moh Anwar Sumenep, Hadirkan Layanan Berkualitas dan Modern kepada Masyarakat
Tak Perlu ke Surabaya, RSUD Moh Anwar Sumenep Sediakan Layanan Subspesialis Bedah Digestif dan Spesialis Urologi 
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 16 Januari 2026 - 07:21 WIB

Tak Henti Berbenah, RSUD dr. H. Moh. Anwar Sumenep Mantapkan Diri sebagai Rumah Sakit Rujukan Humanis

Kamis, 15 Januari 2026 - 19:12 WIB

RS BHC Sumenep Resmi Layani BPJS Kesehatan, Hadirkan Pojok Mobile JKN untuk Permudah Administrasi Pasien

Kamis, 15 Januari 2026 - 18:57 WIB

Modernisasi Layanan dan SDM, RSUD Moh Anwar Sumenep Siap Jadi Rumah Sakit Rujukan Andal

Selasa, 13 Januari 2026 - 15:59 WIB

RSUD Moh. Anwar Sumenep Dipercaya Jadi Pusat Medical Check Up Pejabat Daerah

Kamis, 8 Januari 2026 - 11:14 WIB

Kasus Super Flu Masih Nol di Sumenep, Dinkes P2KB Perketat Pengawasan

Berita Terbaru

ILUSTRASI: Menu MBG basi yang hampir dikonsumsi oleh siswa di sekolah (Doc. Seputar Jatim)

Peristiwa

Ayam Basi dalam Menu MBG, SPPG Marengan Daya Tuai Kecaman

Rabu, 28 Jan 2026 - 10:34 WIB

ILUSTRASI: Beberapa siswa membuang menu MBG karena tidak enak (Doc. Seputar Jatim)

Peristiwa

MBG Berakhir Dibuang, Wali Murid Nilai SPPG Saronggi Gagal

Rabu, 28 Jan 2026 - 10:09 WIB

ILUSTRASI : Kepala SPPG Saronggi memilih bungkam saat ada MBG  yang bau (Doc. Seputar Jatim)

Peristiwa

MBG Tak Aman, Siswa Terancam, Kepala SPPG Saronggi Bungkam

Selasa, 27 Jan 2026 - 22:20 WIB