SUMENEP, Seputar Jatim – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sumenep, Madura, Jawa Timur, menggelar pacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia (RI) Tahun 2024.
Upacara yang berlangsung di halaman kantor Pemkab Sumenep ini berjalan dengan lancar dan penuh khidmat yang dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Sumenep Dewi Khalifah.
Dalam pantauan media ini, sejumlah tokoh penting turut hadir dalam acara tersebut, termasuk pimpinan DPRD Sumenep, Kapolres Sumenep, Kajari Sumenep, Ketua Pengadilan Negeri Sumenep, serta berbagai undangan lainnya.
Untuk prosesi pengibaran Sang Saka Merah Putih oleh anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) yang berasal dari perwakilan siswa-siswi terpilih SMA sederajat se-Kabupaten Sumenep.
Anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) sukses dan lancar menjalankan tugas untuk mengibarkan bendera merah putih dengan iringan lagu Indonesia Raya.
Wabup Sumenep Dewi Khalifah, dalam sambutannya menyinggung tentang pemberantasan narkoba, hingga pemulihan sektor perekonomian di wilayah setempat.
Menurutnya, seiring berjalannya waktu Indonesia tentunya akan menghadapi sejumlah tantangan yang lebih banyak dan kompleks, terlebih yang berkaitan dengan masa depan generasi muda.
Untuk itu, ia menilai bahwa pemberantasan narkoba perlu mendapatkan atensi yang cukup intens, khususnya dalam lingkup keluarga. Karena, ketauladanan orang tua sejatinya merupakan contoh terbaik bagi anak-anaknya.
“Terkait dengan siapa dan bagaimana mereka bergaul, itu harusnya dalam pengawasan orang tua. Meski gagdet sekarang sangat berpengaruh dalam lingkungan kita tetapi ketauladanan dan akhlakul karimah harus menjadi fondasi utama, agar anak-anak kita terselamatkan dari Narkoba,” katanya, 17 Agustus 2024.
Tak hanya itu, ia mengingatkan, menjelang Pilkada Serentak 2024 agar kenyamanan masyarakat harus tetap terlindungi.
“Kerukunan antar umat, tidak ada isu-isu Sara sehingga pemimpin yang terpilih kelak adalah pemimpin yang kita nantikan di masa depan dan membawa kejayaan,” tandasya.
Untuk diketahui, Dewi Khalifah menyerahkan remisi umum kepada warga binaan Rutan kelas IIB Sumenep sebanyak 183 pemandu yang dilakukan secara simbolis kepada penerima remisi. (EM)