7.000 Personel Gabungan Siap Amankan Final Piala Gubernur Jatim 2020

- Redaksi

Rabu, 19 Februari 2020 - 20:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Suasana rapat persiapan jelang laga final Piala Gubernur Jatim yang mempertemukan Persebaya dan Persija. (Fahmi/SJ Foto)

Suasana rapat persiapan jelang laga final Piala Gubernur Jatim yang mempertemukan Persebaya dan Persija. (Fahmi/SJ Foto)

SIDOARJO, seputarjatim.com– Final Piala Gubernur Jawa Timur 2020 Persebaya bertemu Persija, dipastikan digelar di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, pada Kamis (20/2/2020) pukul 15.30 WIB.

“Berdasarkan rapat koordinasi dengan Kapolda Jatim, penggunaan stadion Gelora Bung Tomo Surabaya tidak memungkinkan karena lapangan sedang dalam perawatan,” kata Sekretaris Asprov PSSI Jatim, Amir Burhanuddin.

Hingga akhirnya diputuskan pada Rabu (19/2/2020), laga final tersebut digelar di stadion terdekat, yakni Stadion Gelora Delta.

Guna mengamankan jalannya pertandingan Final Piala Gubernur Jatim 2020 antara Persebaya vs Persija, Rabu (19/2/2020) sore, berlangsung rapat koordinasi di Mapolresta Sidoarjo yang hadiri Karo Ops Polda Jatim Kombes Pol. Muhammad Firman, Dirintelkam Polda Jatim Kombes Pol. Slamet Hariyadi, Dansatbrimob Polda Jatim Kombes Pol. I Ketut Gede Wijatmika, Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Sumardji, Wakapolresta Sidoarjo AKBP M. Anggi Naulifar Siregar, pejabat utama Polres Sidoarjo, dan Kabagops dari Polrestabes Surabaya dan Polres penyangga. Selain itu hadir pula Sekretaris Asprov PSSI Jatim Amir Burhanuddin, perwakilan dari instansi terkait, serta suporter.

Baca Juga :  Tanpa Andik, Madura United-PSM Makassar Sore ini

Usai rakor pengamanan Final Piala Gubernur Jawa Timur 2020, Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Sumardji menyampaikan ada sejumlah 7.000 personel gabungan. Dari Polri, TNI dan instansi terkait. Jumlah personel siap mengamankan laga puncak tersebut, yang mulai malam ini para personel pengamanan dari Polres penyangga mulai bergeser ke Sidoarjo.

Baca Juga :  Unggul Kualitas, Persebaya Away ke Sleman

“Tujuh ribu personel gabungan tersebut siap mengamankan, baik di dalam stadion Gelora Delta maupun di luar stadion, termasuk di titik-titik akses masuknya suporter menuju stadion,” ujar Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Sumardji. (mi/red)

Dalam kesempatan ini pula, Kapolresta Sidoarjo menghimbau kepada para suporter yang diperkirakan akan ada sekitar 26 ribu penonton turut menjaga ketertiban dan keamanan, agar situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif.

Follow WhatsApp Channel seputarjatim.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Rektor Cup I UPI Sumenep Jadi Tonggak Baru Pembinaan Atlet Muda Madura
Siap Cetak Generasi Madura hingga Jadi Atlet Nasional, MBS Billiard di Sumenep Resmi Dibuka
Dorong E-Sport Sumenep ke Tingkat Nasional, Achmad Fauzi Wongsojudo Siap Beri Fasilitas Penuh
STKIP CUP Ke-9 2024 Resmi Dibuka
Puluhan Atlet Bina Raga Indonesia Hadiri Event Madura Body Contest di Sumenep, Achmad Fauzi Harap Jadi Inspirasi Bagi Generasi Muda
Giat Berlatih dan Minta Doa, Perssu Madura City Bakal Tanding di Babak 16 Besar Liga 3 Kapal Api PSSI Jatim di Pasuruan
Sambut HGN 2023, MP3S Bersama Cabdin Gelar JJS
Dibuka Kadisbudporapar, Ratusan Pembalap Jajal Grasstrack Sumenep 2023

Berita Terkait

Selasa, 18 November 2025 - 13:29 WIB

Rektor Cup I UPI Sumenep Jadi Tonggak Baru Pembinaan Atlet Muda Madura

Senin, 24 Februari 2025 - 15:19 WIB

Siap Cetak Generasi Madura hingga Jadi Atlet Nasional, MBS Billiard di Sumenep Resmi Dibuka

Senin, 11 November 2024 - 06:07 WIB

Dorong E-Sport Sumenep ke Tingkat Nasional, Achmad Fauzi Wongsojudo Siap Beri Fasilitas Penuh

Rabu, 16 Oktober 2024 - 07:56 WIB

STKIP CUP Ke-9 2024 Resmi Dibuka

Sabtu, 4 Mei 2024 - 21:09 WIB

Puluhan Atlet Bina Raga Indonesia Hadiri Event Madura Body Contest di Sumenep, Achmad Fauzi Harap Jadi Inspirasi Bagi Generasi Muda

Berita Terbaru