Butiran Ombak Pantai Lombang Pacu Perekonomian Nasional

- Redaksi

Kamis, 27 April 2023 - 07:57 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto:Bupati Fauzi meninjau salah satu peserta layangan LED

Foto:Bupati Fauzi meninjau salah satu peserta layangan LED

SUMENEP, seputarjatim.com-Pagelaran festival layangan LED (Night Kite Fest) yang diselenggarakan Pemerintah Kabupaten Sumenep melalui Dinas Kebudayaan, Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disbudporapar) di Wisata Pantai Lombang mampu mengangkat perekonomian warga setempat, Rabu (26/4/2023).

Buktinya, pantauan media ini, Rabu (26/4/2023) menjelang pelaksanaan Event festival layangan LED (Night Kite Fest) yang merupakan rentetan dari Calendar Event Sumenep Masa Kejayaan yang bakal berlangsung digelar pada malam ini yang akan dihadiri langsung oleh Bupati Achmad Fauzi, nampak para pelaku usaha (UMKM) memadati area destinasi wisata pantai Lombang.

“Alhamdulillah rame mas dengan adanya kegiatan yang digelar oleh Pemerintah Kabupaten Sumenep yang ditempatkan di Pantai Lombang ini,” ujar seorang pedagang yang merupakan warga setempat yang menjual aneka makanan dan minuman di wisata pantai Lombang kepada jurnalis indonesia, Rabu (26/4) malam.

Hingga pada pukul 19.00 WIB para wisatawan terus berdatangan mengunjungi pantai Lombang yang merupakan salah satu destinasi wisata kebanggaan Kabupaten Sumenep. Ada sekitar ribuan pengunjung sudah memadati wisata yang dikenal dengan pantai berpasir putih dan pohon cemara ini.

Baca Juga :  Jelang H-1 Lebaran Idul Fitri 1446 H, Jumlah Penumpang di Terminal Arya Wiraraja Alami Penurunan

Sementara itu di sela-sela pembukaan festival layangan LED, Bupati Sumenep mengungkapkan bahwasanya, potensi wisata yang dimiliki Kabupaten Sumenep benar-benar akan terus diperhatikan guna meningkatkan ekonomi pasca pandemi Covid-19.

“Setiap kebijakan yang diberikan pemerintah pasti selalu di evaluasi dan diteliti dengan tujuan mampu meningkatkan ekonomi dalam hal percepatan pasca covid-19, indeks pembangunan manusia (IPM) dan berbagai indikator lain yang menjadi target kita semua,” ungkap Bupati Fauzi.

Sementara itu, Kepala Dinas Kebudayaan, Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disbudporapar) Kabupaten Sumenep Mohammad Iksan, mengatakan, festival layangan LED merupakan kalender event ke-9 yang akan digelar 26 April 2023 pada malam hari sebelum lebaran ketupat dan dilanjutkan kegiatan keesokan harinya 27 April 2023 bersama Bupati Sumenep yang direncanakan hadir dan bermalam bersama di Pantai Lombang.

Baca Juga :  Pelihara Burung Hantu? Kenapa Tidak...

Iksan melanjutkan, Semua itu dilakukan dengan harapan event yang merupakan rentetan dari program Calendar Event Sumenep Masa Kejayaan 2023 tersebut benar-benar menjadi daya tarik wisatawan untuk berkunjung ke lokasi wisata Pantai Lombang yang merupakan tempat kegiatan tersebut nantinya digelar. Sehingga dalam pelaksanaannya benar-benar meriah dan mampu menghadirkan penonton sebanyak-banyaknya hingga mendongkrak pariwisata di Sumenep.

“Festival layangan LED ini harus menjadi daya tarik pengunjung, sehingga semakin banyak dikunjungi wisatawan yang tentunya berdampak pada geliat ekonomi UMKM, termasuk juga meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD),” jelasnya.

Sekedar informasi, Pemerintah Kabupaten Sumenep, Madura, Jawa Timur, menyelenggarakan festival Layangan LED Masa Kejayaan Sumenep 2023 dengan memperebutkan piala bergilir Bupati Sumenep. Event ini digelar permata kali di Madura yang bakal berlangsung di wisata Pantai Lombang Sumenep. (Bam)

Follow WhatsApp Channel seputarjatim.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Desa Meddelan Diguncang Dugaan Korupsi hingga Proyek Siluman, Tokoh Pemuda Ancam Audiensi Camat Lenteng
Proyek Jalan Gelap di Desa Meddelan, Camat Lenteng Pilih Diam
Dugaan Korupsi BUMDes, Kades Meddelan Pilih Tutup Mulut dan Blokir WhatsApp Wartawan
Tumpahan CPO Cemari Laut Gili Iyang Sumenep, Minyak Tongkang Capai Bibir Pantai
Wabup Sumenep Kawal Diplomasi Pariwisata, Australia Bidik Wisata Kesehatan dan Budaya Dunia
Monev BPP Lenteng Dinilai Kabur, Keberadaan Bantuan Handtraktor Surya Tani Kian Misterius
Korluh BPP Lenteng Hemat Bicara Soal Poktan Surya Tani, Transparansi Bantuan Handtraktor Kian Samar
Kades Meddelan Mengamuk, Ketua BUMDes Diancam Dilaporkan!

Berita Terkait

Senin, 26 Januari 2026 - 09:43 WIB

Desa Meddelan Diguncang Dugaan Korupsi hingga Proyek Siluman, Tokoh Pemuda Ancam Audiensi Camat Lenteng

Sabtu, 24 Januari 2026 - 20:22 WIB

Proyek Jalan Gelap di Desa Meddelan, Camat Lenteng Pilih Diam

Sabtu, 24 Januari 2026 - 08:30 WIB

Dugaan Korupsi BUMDes, Kades Meddelan Pilih Tutup Mulut dan Blokir WhatsApp Wartawan

Jumat, 23 Januari 2026 - 21:00 WIB

Tumpahan CPO Cemari Laut Gili Iyang Sumenep, Minyak Tongkang Capai Bibir Pantai

Jumat, 23 Januari 2026 - 19:13 WIB

Wabup Sumenep Kawal Diplomasi Pariwisata, Australia Bidik Wisata Kesehatan dan Budaya Dunia

Berita Terbaru