Warga Perum Bima Regency Bersiap Sambut HUT RI ke-78

- Redaksi

Senin, 24 Juli 2023 - 18:51 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Foto Istimewa

Foto Istimewa

Sumenep, seputarjatim.com- Warga perumahan Bima Regency, Desa Marengan Daya, Kota Sumenep, bersiap menyambut hadirnya bulan kemerdekaan. Rangkaian acara memeriahkan HUT Republik Indonesia ke-78 ini mulai akan digeber sejak pekan pertama Bulan Agustus.

Sekretaris pelaksana lomba HUT RI Indravani mengatakan, selain untuk mengembalikan semangat nasionalisme, rangkaian lomba juga bertujuan untuk memupuk silaturahmi antar warga sekitar.

“Tidak banyak kampung atau RT yang mau menggelar acara memeriahkan HUT RI. Padahal hari kemerdekaan adalah tonggak sejarah Bangsa. Nilai ini yang harus ditularkan kepada generasi muda sekarang, khususnya anak-anak. Di masyarakat lebih sering mengadakan acara dangdutan, atau hiburan lain. Sementara di momen bulan kemerdekaan, malah minim agenda. Ini perlu kita rubah,” kata Indravani, Senin (24/7/2023).

Baca Juga :  Sudah Tahu? Sejarah Musik Saronen Madura

Senada dengan Indra, Ketua RT 16 RW 3 Anwar Rasyidi mengaku gembira dengan antusiasme warga menyambut HUT RI ke-78. Terlebih, Desa Marengan Daya adalah salah satu desa bersejarah Sumenep di masa lampau.

“Disini kampung lawas. Desa Marengan Daya adalah saksi bisu masa-masa perjuangan rakyat Madura melawan penjajah Belanda. Sampai kini pun, situs-situs bersejarah ada di wilayah ini. Karena itu, memeriahkan HUT RI, warga bersepakat untuk menyambutnya secara maksimal,” terang Ketua RT 16 Anwar Rasyidi.

Baca Juga :  6 Organisasi Wartawan Sumenep Gelar Lomba Lato-Lato

Selain mengusung rentetan acara refleksi kemerdekaan dan jasa para pejuang. “Ada sekitar 150 warga yang akan ikut dalam lomba. Bapak, ibu dan anak,” imbuh Anwar Rasyidi.

Acara semarak peringatan HUT RI di RT 16 RW 3 Desa Marengan Daya ini didukung sejumlah instansi. Mulai dari Sekretariat DPRD Sumenep, Bank BPRS Bhakti Sumekar, Diskominfo Sumenep, dan PT Garsindo Anugerah Sejahtera. (ind/red)

Follow WhatsApp Channel seputarjatim.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Pelestarian atau Pemaksaan? Perbup Busana Budaya Sumenep Tuai Gelombang Kritik
Puluhan Pasang Sapi Kerap Meriahkan HUT Perdana DRT di Lapangan Giling Sumenep
Festival Kucing Busok Raas 2025: Ajang Konservasi Ras Langka yang Jadi Magnet Wisata
Hari Jadi Sumenep ke-756, 1000 Penari Topeng Meriahkan Puncak Prosesi Arya Wiraraja
Disbudporapar Sumenep Perjuangkan 5 Warisan Budaya Lokar Agar Ditetapkan sebagai WBTB Indonesia 2025
Daftar Juara Festival Musik Tong-Tong 2025 di Sumenep
Festival Musik Tong-Tong Masuk KEN 2025, Disbudporapar Sumenep Siap Tampilkan Budaya Sumenep Tingkat Nasional
38 Grup Meriahkan Festival Musik Tong Tong se-Madura 2025

Berita Terkait

Sabtu, 10 Januari 2026 - 17:47 WIB

Pelestarian atau Pemaksaan? Perbup Busana Budaya Sumenep Tuai Gelombang Kritik

Sabtu, 13 Desember 2025 - 21:00 WIB

Puluhan Pasang Sapi Kerap Meriahkan HUT Perdana DRT di Lapangan Giling Sumenep

Rabu, 19 November 2025 - 14:25 WIB

Festival Kucing Busok Raas 2025: Ajang Konservasi Ras Langka yang Jadi Magnet Wisata

Sabtu, 25 Oktober 2025 - 23:53 WIB

Hari Jadi Sumenep ke-756, 1000 Penari Topeng Meriahkan Puncak Prosesi Arya Wiraraja

Selasa, 21 Oktober 2025 - 10:02 WIB

Disbudporapar Sumenep Perjuangkan 5 Warisan Budaya Lokar Agar Ditetapkan sebagai WBTB Indonesia 2025

Berita Terbaru

ILUSTRASI: Menu MBG basi yang hampir dikonsumsi oleh siswa di sekolah (Doc. Seputar Jatim)

Peristiwa

Ayam Basi dalam Menu MBG, SPPG Marengan Daya Tuai Kecaman

Rabu, 28 Jan 2026 - 10:34 WIB