NTB Juara Umum Liga Voli Pantai Nasional

- Redaksi

Senin, 26 Desember 2022 - 11:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

(Foto: Joe Santo)

(Foto: Joe Santo)

SIDOARJO, seputarjatim.com- Tim dari Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) memborong juara Liga Voli Pantai Nasional (National Beach Volleyball League 2022). Turnamen ini digelar di GOR Sidoarjo mulai 19-24 Desember 2022.

Bahkan, NTB mengawinkan nomor 4×4 Putra dan Putri. Yakni juara 1 Putra Kota Mataram dan juara 1 Putri Mori H NTB. Selain itu, NTB juga menyabet juara 1 nomor 2×2 Putri yang diraih Tim Mori NTB 1. Sedangkan Jawa Timur meraih juara 1 untuk nomor 2×2 Putra yang diperoleh Tim Butong Jatim 1

Pelatih Kepala NTB Surahman Sidik mengaku sangat senang anak asuhnya berhasil meraih tiga gelar juara 1. Selain itu, NTB juga juara 2 untuk nomor 2×2 Putra yang diraih Kota Mataram NTB 1 dan juara 4 nomor 2×2 Putri yang diraih Mori H NTB 2. “Alhamdulillah, perjuangan kami tidak sia-sia,” ungkap pria yang kerap dipanggil Borne ini, Sabtu, 24 Desember 2022, malam.

Baca Juga :  Porprov Jatim 2022, Cabor Atletik Sumenep Amankan Tujuh Medali

Kemenangan ini merupakan hadiah akhir tahun 2022. Borne pun mengungkapkan bahwa salah satu kunci kemenangan timnya adalah menurunkan pemain-pemain campuran, antara pemain muda dengan pemain senior.

“Kita tahu Jatim juga ada pemain-pemain tim nasional (Timnas). Demikian pula dengan tim lainnya. Kami pun juga ada pemain-pemain timnas, tapi juga dilapisi dengan materi pemain muda,” ungkapnya usai pertandingan.

Baca Juga :  Madura United Optimis Curi Poin di Markas Bhayangkara FC

Sementara itu, Ketua Umum Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Komjen Pol Purn Imam Sudjarwo mengatakan, ke depan diharapkan para atlet voli pantai ini bisa meraih prestasi lebih baik lagi.

“Saya ucapkan selamat kepada para pemenang dan teruslah berlatih. Yang belum berhasil jangan patah semangat,” ungkapnya dalam naskah pidato yang dibacakan oleh Wakil Ketua Umum I Irjen Pol Purn Edy Sunarno.

Edy Sunarno pula yang menutup Liga Voli Pantai Nasional ini. Usai penutupan, para pemain berfoto bersama dan diakhiri dengan hiburan serta jamuan makan malam. (Joe/red)

Follow WhatsApp Channel seputarjatim.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Rektor Cup I UPI Sumenep Jadi Tonggak Baru Pembinaan Atlet Muda Madura
Siap Cetak Generasi Madura hingga Jadi Atlet Nasional, MBS Billiard di Sumenep Resmi Dibuka
Dorong E-Sport Sumenep ke Tingkat Nasional, Achmad Fauzi Wongsojudo Siap Beri Fasilitas Penuh
STKIP CUP Ke-9 2024 Resmi Dibuka
Puluhan Atlet Bina Raga Indonesia Hadiri Event Madura Body Contest di Sumenep, Achmad Fauzi Harap Jadi Inspirasi Bagi Generasi Muda
Giat Berlatih dan Minta Doa, Perssu Madura City Bakal Tanding di Babak 16 Besar Liga 3 Kapal Api PSSI Jatim di Pasuruan
Sambut HGN 2023, MP3S Bersama Cabdin Gelar JJS
Dibuka Kadisbudporapar, Ratusan Pembalap Jajal Grasstrack Sumenep 2023
Tag :

Berita Terkait

Selasa, 18 November 2025 - 13:29 WIB

Rektor Cup I UPI Sumenep Jadi Tonggak Baru Pembinaan Atlet Muda Madura

Senin, 24 Februari 2025 - 15:19 WIB

Siap Cetak Generasi Madura hingga Jadi Atlet Nasional, MBS Billiard di Sumenep Resmi Dibuka

Senin, 11 November 2024 - 06:07 WIB

Dorong E-Sport Sumenep ke Tingkat Nasional, Achmad Fauzi Wongsojudo Siap Beri Fasilitas Penuh

Rabu, 16 Oktober 2024 - 07:56 WIB

STKIP CUP Ke-9 2024 Resmi Dibuka

Sabtu, 4 Mei 2024 - 21:09 WIB

Puluhan Atlet Bina Raga Indonesia Hadiri Event Madura Body Contest di Sumenep, Achmad Fauzi Harap Jadi Inspirasi Bagi Generasi Muda

Berita Terbaru

ILUSTRASI: Menu MBG basi yang hampir dikonsumsi oleh siswa di sekolah (Doc. Seputar Jatim)

Peristiwa

Ayam Basi dalam Menu MBG, SPPG Marengan Daya Tuai Kecaman

Rabu, 28 Jan 2026 - 10:34 WIB

ILUSTRASI: Beberapa siswa membuang menu MBG karena tidak enak (Doc. Seputar Jatim)

Peristiwa

MBG Berakhir Dibuang, Wali Murid Nilai SPPG Saronggi Gagal

Rabu, 28 Jan 2026 - 10:09 WIB

ILUSTRASI : Kepala SPPG Saronggi memilih bungkam saat ada MBG  yang bau (Doc. Seputar Jatim)

Peristiwa

MBG Tak Aman, Siswa Terancam, Kepala SPPG Saronggi Bungkam

Selasa, 27 Jan 2026 - 22:20 WIB