NewsBudaya

Siap Tanding di Piala Presiden, Ini Daftar Pemenang Karapan Sapi Piala Bupati Sumenep 2025

×

Siap Tanding di Piala Presiden, Ini Daftar Pemenang Karapan Sapi Piala Bupati Sumenep 2025

Sebarkan artikel ini
1757897577669.Screenshot 20250915 074632
CEPAT: Karapan Sapi di Pulau Madura (Foto Istimewa)

SUMENEP, Seputar Jatim – Dari 48 peserta yang mengikuti seleksi karapan sapi di Kabupaten Sumenep, terdapat 6 pasangan sapi yang resmi mengantongi tiket menuju ajang bergengsi Piala Presiden 2025 yang akan digelar di Bangkalan, Madura, Jawa Timur.

Pada seleksi tesebut berlangsung ketat, dengan melibatkan peserta dari wilayah daratan hingga kepulauan.

Menariknya, salah satu pasangan sapi asal Kepulauan Gayam berhasil menembus deretan juara dan ikut memastikan langkah ke panggung nasional.

Kepala Dinas Kebudayaan, Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata (Disbudporapar) Sumenep, Muhammad Iksan mengatakan, capaian ini bukan sekadar prestasi olahraga, melainkan juga kemenangan budaya.

“Karapan sapi adalah identitas masyarakat Madura. Lolosnya enam pasangan dari Sumenep ke Piala Presiden membuktikan bahwa tradisi ini tetap hidup, berkelas, dan menjadi simbol kejayaan daerah,” ujarnya, Senin (16/9/2025).

Baca Juga :  Pemkab Sumenep Kenalkan Program Halal Hub ke BPJPH RI di Jakarta

Dengan modal enam pasangan tersebut, Sumenep membawa harapan besar. Bukan hanya mengejar trofi, tetapi juga menjaga api kebanggaan sekaligus melestarikan warisan budaya yang telah berakar ratusan tahun.

“Semoga nanti ada yang mampu mengharumkan nama Sumenep di ajang Piala Presiden 2025,” pungkasnya.

Berikut daftar juara Karapan Sapi Piala Bupati Sumenep 2025, yang siap tempur di Piala Presiden 2025:

Golongan Menang

1. Berekay Griduh Onggu, Guluk-Guluk – Milik H. Yasir Guluk-Guluk

2. Bola Api Neraka – Milik H. Ridwan Mawardi Nonggunong

3. Kembang Api Jetdor – Milik H. Ridwan Manding

Golongan Kalah

1. Kereta Malam – Milik Iqbal Faruq Batu Putih

2. DRT Speed – Milik H. Udik Lenteng

3. Barbar Oke Gas – Milik Aang Sumahwi Gayam. (EM)

*

Tinggalkan Balasan